Header Ads

ads header

Breaking News

Jarak dalam Ruang Bidang Datar {Bahan Ajar,Matematika Wajib XII, Semester Ganjil}

 

JARAK TITIK KE TITIK DALAM RUANG BIDANG DATAR


Konsep Jarak Titik ke Titik


Untuk memahami konsep jarak antara dua titik, mari kita perhatikan dua masalah berikut.

Bangun berikut merepresentasikan kota-kota yang terhubung dengan jalan. Titik merepresentasikan kota dan ruas garis merepresentasikan jalan yang menghubungkan kota.


Faisal berencana menuju kota C berangkat dari kota A. Tulis kemungkinan rute yang ditempuh Faisal dan tentukan panjang rute-rute tersebut. Rute manakah yang terpendek? Menurut pendapat kalian berapa jarak antara kota A dan C? Beri alasan untuk jawaban kalian.

Nah, untuk menjawab masalah di atas, kita akan membuat tabel kemungkinan rute yang bisa dilalui Faisal berikut ini.


No

Kemungkinan rute dari Kota A ke Kota C

Panjang Lintasan

1

A ® C

30

2

A ® B ® C

21 + 18 = 39

3

A ® D ® C

20 + 25 = 45

4

A ® B ® D ® C

21 + 22 + 25 = 68

5

A ® D ® B ® C

20 + 22 + 18 = 60

Tabel 1. Kemungkinan rute yang ditempuh Faisal

Dari tabel di atas tampak bahwa rute terpendek dari Kota A ke Kota C adalah rute yang pertama: A ® C sepanjang 30 km.

Jadi, jarak antara kota A dan kota C adalah panjang lintasan terpendek yang menghubungkan antara kota A dan C, yaitu rute A ® C sepanjang 30 km.



Contoh 1.

Diketahui kubus ABCD.EFGH dengan panjang rusuk 20 cm. Hitunglah jarak antara titik-titik berikut.


Jawab:

a. Jarak titik B ke F diwakili oleh panjang ruas garis (rusuk) BF. Jadi, jarak titik B ke F adalah 20 cm.

b. Jarak titik A ke D diwakili oleh panjang ruas garis (rusuk) AD. Jadi, jarak titik A ke D adalah 20 cm.

c. Jarak titik G ke H diwakili oleh panjang ruas garis (rusuk) GH. Jadi, jarak titik G ke H adalah 20 cm.

d. Jarak titik A ke C diwakili oleh panjang ruas garis AC. Ruas garis AC merupakan diagonal bidang alas ABCD.


Dari gambar di atas, kita perhatikan bahwa segitiga ABC adalah segitiga siku-siku di  B. Berdasarkan Teorema Pythagoras diperoleh hubungan:


e. Jarak titik H ke B diwakili oleh panjang ruas garis HB. Ruas garis HB merupakan diagonal ruang kubus ABCD.EFGH.

















Tidak ada komentar