Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Ananda tercinta, selamat datang di Kegiatan Belajar 1 Materi Limit Fungsi Trigonometri. Sebelum memulai kegiatan belajar ini, ananda sekalian perlu mengingat kembali materi prasyarat yang telah diperoleh di Kelas XI. Materi tersebut disajikan dalam diagram berikut ini:
Gambar 1. Materi Prasyarat
“dan dari mana saja kamu keluar (datang), Maka Palingkanlah wajahmu ke arah Masjidil
haram, Sesungguhnya ketentuan itu benar-benar sesuatu yang hak dari Tuhanmu. dan Allah
sekali-kali tidak lengah dari apa yang kamu kerjakan”. (Al Baqarah: 149)
Al-Qur'an memerintahkan kepada ummat Islam untuk menjadikan Masjidil Haram sebagai kiblat. Dalam penentuan arah kiblat di suatu tempat perlu ketelitian
yang sangat tinggi, terutama tempat-tempat yang jaraknya ribuan kilometer dari Masjidil Haram. Ahmad, dkk dalam penelitiannya berjudul “The Analysis of Student Error in Solve The Problem of Spherical Trigonometry Application” menjelaskan secara matematis kesalahan sebesar
1 derajat saja dari arah yang sebenarnya untuk suatu tempat yang jaraknya seribu kilometer dari kota Mekah
akan melenceng sekitar 1,75 kilometer dari arah sebenarnya. Ini menunjukkan betapa pentingnya aplikasi dari konsep trigonometri dalam kehidupan ummat Islam. Artinya, penting bagi Ananda sekalian untuk mempelajari materi limit fungsi trigonometri.
Di Kelas XII ini Ananda akan mempelajari limit fungsi trigonometri dan rumus dasarnya, serta bagaimana cara mengerjakan limit fungsi trigonometri ini secara praktis dengan menggunakan konsep aljabar yang telah Ananda peroleh sebelumnya sejak SMP dan di kelas XI, serta menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan limit fungsi trigonometri.
Gambar 2. Cara Menyelesaikan Limit Fungsi Trigonometri
Pada Kegiatan Belajar 1 ini, Ananda diharapkan dapat menyelesaikan Limit Fungsi Trigonometri menggunakan metode substitusi dan rumus dasar limit fungsi trigonometri.
1. Metode Substitusi Langsung
Penerapan metode substitusi langsung dalam menentukan atau menyelesaikan limit fungsi trigonometri sangat mudah, yakni dengan langsung mengganti x dengan angka yang tertera di soal.
Contoh Soal:
2. Menggunakan rumus dasar limit fungsi trigonometri
Rumus dasar limit fungsi trigonometri tersebut adalah:
Contoh Soal:
Tidak ada komentar